
Selasa, 9 Juli 2024 bertempat di Gedung Serbaguna Desa Sanda, Perbekel bersama BPD, Prajuru Adat, Kelian Subak, Ketua TP PKK, Karang Taruna, Babinsa, Bhabinkamtibmas, serta Kepala Kewilayahan menerima secara resmi Mahasiswa KKN dari UHN I Gusti Bagus Sugriwa yang akan melaksanakan KKN di Desa Sanda.
Mahasiswa KKN ini tergabung dari beberapa prodi/jurusan, Pemerintah Desa Sanda siap mendampingi dan membantu keberlangsungan kegiatan KKN di Desa Sanda demi keberhasilan semua program yang akan dilaksanakan. Adanya acara ini diharapkan dapat menjalin silaturahmi yang baik antara mahasiswa dengan pemerintahan desa, sehingga kedepannya dapat saling berkolaborasi dalam mengatasi permasalahan di Desa Sanda.